Sabtu (18/06/2022) Jurusan Pendidikan Bahasa Arab menggelar pelaksanaan Ujian Munaqasyah Skripsi yang berlangsung selama sepekan. Ujian Munaqasyah merupakan rangkaian akhir dari ujian-ujian sebelumnya. Mahasiswa PBA yang akan melaksanakan ujian ini tentu harus melewati beberapa tahap yaitu pengajuan judul, seminar judul dan proposal. Berbeda dengan Ujian Komprehensif, ujian ini lebih kepada presentasi hasil penelitian yang mereka ambil dari berbagai objek penelitian kemudian dianalisis dan uraikan dalam bentuk kata-kata maupun data.
Sebanyak 42 orang mahasiswa jurusan PBA ikut dalam pelaksanaan ujian munaqasyah, 41 orang berasal dari angkatan 2018 dan 1 orang berasal dari angkatan 2017. Mahasiswa diuji secara bergilir dengan dihadiri oleh empat orang penguji dan dua diantaranya bertugas sebagai pembimbing sekaligus penguji. Dari 42 orang peserta ujian 32 orang diantaranya menuliskan skripsinya dalam bahasa Arab sementara 7 orang lainnya menuliskannya ke dalam bahasa Indonesia.
Pelaksanaan ujian berlangsung dengan lancar dari awal hingga akhir. Perasaan campur aduk tentu melekat dalam diri setiap peserta ujian. Rasa khawatir, tegang, capek begitu jelas tampak dari wajah-wajah mereka yang tak sabar menanti giliran untuk diuji. Momen haru pun begitu terasa dikala mereka mendengarkan hasil dari ujiannya. Seperti ungkapan salah satu peserta ujian Sahrul Muhammad :
“Ujian ini memang sangat menguji kesabaran, keikhlasan, mental dan juga psikis kami, sebab ini merupakan bagian dari akhir perjalanan kita menyandang status sebagai mahasiswa. Perasaan tegang, khawatir, lelah selalu datang menghampiri tapi itulah yang namanya proses. Kalau kita tidak coba untuk melewati itu semua tentu takkan ada yang bisa kita ingat dan ceritakan ke adek-adek nantinya”. Pungkas Sahrul.
Turut hadir menjadi penguji dalam ujian kali ini diantaranya ; Kajur PBA Dr. Ratni Bt. H. Bahri, M.Pd.I, Dr. Damhuri, M.Ag, Dr. Ayuba Pantu, M.Pd, Dr. Abdullah, M.Pd, Dr.Hairuddin, M.Pd, Dr. Zohra Yasin, M.H, Dr. Arif Muhammad, M.Pd, Dr. Ibnu Rawandhy N. Hula, M.A, Dr. H. Arten Mobongi, M.Pd, Muhammad Zulkifli Paputungan, M.Pd.I, dan Sekretaris Jurusan Mukhtar. I. Miolo, M.Pd.
Ujian diakhiri dengan saran-saran perbaikan dari para penguji dan pembimbing oleh masing-masing peserta Ujian Munaqasyah.
Author : Ria Syarifah