INSPIRASI DAN PRESTASI: YUDISIUM DAN STUDIUM GENERAL JURUSAN PENDIDIKAN BAHASA ARAB

BERITA FAKULTAS BERITA HMJ BERITA PRODI

Gorontalo, 6 Oktober 2025 – Jurusan Pendidikan Bahasa Arab (PBA) Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan IAIN Sultan Amai Gorontalo menggelar Studium General untuk semester ganjil tahun akademik 2025/2026. Acara ini dirangkaikan dengan Yudisium untuk semester genap tahun akademik 2024/2025 dan berlangsung di aula utama kampus.

Acara dibuka secara resmi oleh Wakil Dekan I Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, Dr. Damhuri, M.Ag. Dalam sambutannya, Dr. Damhuri menekankan pentingnya penguasaan bahasa Arab di era global saat ini. “Sebagai mahasiswa Pendidikan Bahasa Arab, kalian memiliki tanggung jawab untuk mengembangkan dan menyebarkan ilmu bahasa ini ke masyarakat,” ujarnya.

Dr. Damhuri juga menyoroti pentingnya kolaborasi antara mahasiswa dan dosen dalam penelitian dan pengembangan bahasa Arab. “Mari kita tingkatkan kreativitas dan inovasi dalam pengajaran kita. Dengan kolaborasi yang baik, kita bisa menciptakan lingkungan belajar yang lebih produktif dan inspiratif,” tambahnya.

Selanjutnya, Ketua Jurusan PBA FITK, Dr. Ratni Bt. Hj. Bahri, M.Pd.I, juga memberikan sambutan. Ia menyampaikan rasa bangganya terhadap para mahasiswa yang telah menyelesaikan studinya dengan baik di semester ini. “Hari ini adalah momen penting bagi kita semua. Yudisium bukan hanya sekadar seremoni, tetapi juga sebagai pengakuan atas kerja keras dan dedikasi kalian selama ini. Kami berharap kalian lebih semangat lagi dalam menyelesaikan tagihan kuliah pada semester2 mendatang,” ungkapnya.

Kegiatan Studium General diisi dengan pemberian materi dari dua pakar hebat di bidang bahasa. Dr. Abdul Muntaqim Al Anshory, S.Hum., M.Pd, dosen Bahasa Arab di UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, dan Dr. Damhuri, M.Ag, dosen PBA IAIN Sultan Amai Gorontalo, membahas tema menarik mengenai “Semantik Menyingkap Rahasia Makna dalam Bahasa Arab.”

Dalam pemaparannya, Dr. Abdul Muntaqim menjelaskan tentang pentingnya semantik dalam memahami makna yang terkandung dalam bahasa Arab, serta bagaimana hal ini dapat diterapkan dalam pengajaran. Sementara itu, Dr. Damhuri menambahkan bahwa pemahaman semantik akan membuat mahasiswa lebih bijak dalam menggunakan bahasa dalam konteks yang tepat.

Mahasiswa sangat antusias mengikuti acara ini, terlihat dari banyaknya pertanyaan yang diajukan kepada pemateri. “Materi yang disampaikan sangat relevan dan membuka wawasan baru bagi kami,” ungkap salah satu mahasiswa. Dengan suksesnya Studium General ini, diharapkan mahasiswa Pendidikan Bahasa Arab dapat lebih termotivasi untuk belajar dan mengembangkan kemampuan mereka dalam bidang bahasa, serta siap menghadapi tantangan di dunia pendidikan dan masyarakat. Acara diakhiri dengan pemberian Sertifikat Penghargaan kepada kedua Pemateri.

Acara dilanjutkan dengan kegiatan Yudisium Semester Genap T.A 2024/2025. Dalam sesi ini, penghargaan diberikan kepada mahasiswa-mahasiswa berprestasi pada masing-masing angkatan dan mahasiswa yang terbanyak publikasi ilmiah. Untuk IPK Tertinggi Angkatan 2022 diraih oleh Nu’man Abudi dengan IPK 4,00, Aditya Batalipu 4,00 dan Muhammad Zaini Mamonto (4,00). Angkatan 2023 diraih oleh Akmal Ali Husain dengan IPK 3,95, Ardiansyah Mappaenre 3,94, dan Muhammad Zidan Ibrahim 3,93. Angkatan 2024 diraih oleh Afra Fauziyah dengan IPK 3,97, Kholifiana Putri Sutarmanto 3,94 dan Rara Fa’illah 3,93. Selanjutnya mahasiswa dengan Publikasi karya terbanyak I diraih oleh Aditya Batalipu dengan 7 artikel 1 buku, Mohammad Zaini Mamonto menulis 3 artikel 1 buku, Nurfadila Hulantu sebanyak 3 artikel, Fauzan Damulawan sebanyak 2 puisi dan 1 cerpen dalam buku jejak dari buku Nusantara.

Nu’man sebagai penerima penghargaan sebagai mahasiswa dengan prestasi akademik. “Saya sangat berterima kasih kepada dosen dan teman-teman yang selalu mendukung saya. Ini adalah hasil dari kerja keras dan dedikasi kita semua,” katanya saat menerima penghargaan.

Dengan terselenggaranya kegiatan ini diharapkan dapat memotivasi mahasiswa untuk terus belajar dan berprestasi, baik di bidang akademik maupun non-akademik. Kegiatan pun diakhiri dengan foto bersama dengan seluruh peserta yang hadir.

Author : Ria Syarifah